Rabu, September 03, 2008

Panen Padi


Oleh: Christine
Foto: Christine, 2008, Hasil Panen


Akhirnya panen padi juga! Hasilnya...? Satu butir gabah bisa menghasilkan panenan sebanyak setengah kwintal... eh, maksudnya setengah ons saja. Sedikit sekali.... tapi gak papa, biar sedikit yang penting kan hasil tanam sendiri....


Benih padi unggul varietas sintanur aku tanam dalam ember besar diameter 45cm dan tinggi 30cm. Media tanamnya adalah 2 bagian kompos dicampur dengan 1 bagian tanah. Pupuk yang digunakan adalah pupuk MOL tape yang sudah diencerkan.

Benih padi ini aku tanam sejak 7 April 2008. Seharusnya sudah bisa dipanen dalam 90 hari, yaitu pada bulan Juli 2008. Tapi karena kurang rajin merawat dan menyiram MOL panen jadi mundur bulan September 2008. Masa' mundurnya 2 bulan... kalo ini mah kebangetan malesnya..he..he...

Padi tidak aku panen sekaligus, setiap ada padi yang sudah kuning aku ambil dulu untuk menyelamatkan dari serangan ayam tetangga. Setiap kali ada tangkai yang semua bulirnya sudah kuning dipotong pake gunting terus dipipil, dimasukkan ke dalam kantong dari kain kasa terus dijemur/diangin-anginkan biar kering. Begitu terus sampai habis dipanen semua.

Gabah hasil panenan kemudian ditimbang dengan timbangan digital. Angka menunjukkan 62gr total beratnya. Dikurangi dengan berat wadah sebesar 12gr jadi hasil panennya 50gr.

Walaupun hasilnya tidak memuaskan tapi aku senang dengan tanam padi ini. Setelah ini aku akan tetap menanam padi biar cuma 1-2 pot saja. Aku sudah terlanjur suka dengan suara berisiknya "kresek-kresek" daun padi yang saling bergesekan karena tertiup angin....


2 komentar:

Anonim mengatakan...

Hmm.. kayaknya kamu punya banyak waktu yah, menikmati hobbi yg juga sdg menjangkitiku...
Tapii, aq gak punya waktu menikmatinya... :(
Salam kenal.

monang.alw@gmail.com

Anonim mengatakan...

Hi Monang.alw@gmail.com
Salam kenal juga. Aku juga hanya memanfaatkan waktu luang saat anakku tidur kok.